PEMERINTAH KOTA TANGERANG SELATAN MERAIH PENGHARGAAN DARI MENTERI KEUANGAN
BRANTASNEWS.COM
TANGERANG SELATAN.
Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menyabet penghargaan dari Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati atas keberhasilan menyusun dan menyajikan Laporan Keuangan Tahun 2020 dengan Capaian Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).
Pemberian penghargaan itu dilakukan Kepala Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Tangerang yang mewakili Kementerian Keuangan kepada Walikota Tangsel Benyamin Davnie di Balaikota, Ciputat, kemarin.
Walikota Benyamin Davnie mengucapkan terima kasih kepada jajaran Pemkot Tangsel yang telah bekerjasama untuk mematuhi aturan dan ketentuan sehingga Pemkot Tangsel mendapatkan penghargaan dari Menteri Keuangan ini.
"Harapan saya, ke depan kita akan semakin solid dan terus mengembangkan inovasi pelayanan publik dengan menempatkan prioritas pada pembangunan Sumber daya manusia (SDM) yang unggul ditopang dengan pendidikan dan kesehatan yang semakin baik," harapnya.
Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Tangsel, Warman Syahnudin mengungkapkan, ini merupakan penghargaan kedua Pemkot Tangsel atas pelayanan di bidang keuangan yang diberikan oleh Kementerian Keuangan melalui KPPN Tangerang.
"Jadi penghargaan ini diberikan atas capaian bahwa pengelolaan keuangan sudah menyesuaikan aturan yang berikan oleh pemerintah," ujar Warman.
Dia menambahkan, bahwa pengelolaan keuangan di Kota Tangsel ini sudah sesuai dengan aturan Kementerian Dalam negeri (Kemendagri) dan Kementerian Keuangan (Kemenkeu).
Selain apresiasi terhadap pengelolaan keuangan, Pemkot Tangsel juga dipastikan mendapatkan predikan WTP dalam Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LPKD).
"Itu merupakan apresiasi kepada kami semua, terhadap tanggung jawab penggunaan anggaran," ujar Warman.
Sementara, mewakili Kementerian Keuangan, Kepala KPPN Tangerang, I Wayan Supatra menjelaskan, alasan Pemkot Tangsel menjadi salah satu daerah yang mendapatkan penghargaan ini dikarenakan transparansi penggunaan anggaran.
Dimana Pemkot Tangsel sudah menerapkan teknologi terhadap pengelolaan keuangan. "Digitalisasi sudah dilakukan oleh Pemerintah Kota Tangerang Selatan, karena itu kami mengapresiasi," pungkas Wayan.
Penulis : P. Pulungan / Zido Risihky
Komentar
Posting Komentar
TERIMAKASIH MASUKANNYA, KAMI AKAN MEMPELAJARI DALAM POSTINGAN BERIKUTNYA