UMKM Binaan PLN Nusantara Power UP Bukit Asam Ikut Meramaikan Peringatan Hari UMKM Nasional di Palembang
Muara Enim - Produk Jamur Tiram UMKM binaan PLN Nusantara Power UP Bukit Asam , ikut serta Dalam Acara Hari UMKM Nasional 2024 yang berlangsung tanggal 5 sampai 8 September 2024 di Dinning Hall Jakabaring Sport City (JSC) Palembang. Keikutsertaan produk UMKM binaan PLN Nusantara Power UP Bukit Asam tersebut diinisiasi oleh Dinas Koperasi Kabupaten Muara Enim, Kamis(5/9/24)
Acara yang mengusung tema “UMKM Maju Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas” dibuka langsung oleh Menteri Koperasi dan UKM, Drs. Teten Masduki, pada Kamis 5 September 2024, malam.
Kegiatan yang diselenggarakan Kemenkop UKM dan Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan ini dikuti ratusan UMKM dari berbagai provinsi, kabupaten/kota seluruh Indonesia yang terdiri dari stand UMKM binaan Kemenkop UKM, stand kuliner, stand UMKM binaan BUMN dan Swasta,
Syamsurizal selaku Asisten Manager Business Support PLN NP UP Bukit Asam mengatakan sejauh ini PLN Nusantara Power UP Bukit Asam telah tumbuh bersama masyarakat, dan sangat bangga dapat menjadi bagian dari perjalanan sukses mitra binaan kami.
Pembinaan yang kami berikan tidak hanya bertujuan untuk mengembangkan bisnis mereka, tetapi juga untuk menciptakan dampak sosial dan ekonomi yang positif dimasyarakat. Kami percaya bahwa dengan mendukung UMKM, kami turut berkontribusi pada pembangunan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan,"
Dan kami berharap dapat terus berkontribusi dalam pengembangan ekonomi lokal melalui pemberdayaan UMKM, serta membantu menciptakan masa depan yang lebih baik dan berkelanjutan,” ujar samsurizal
Pelaku UMKM jamur tiram Sumber Ureb desa karang raja,Sumarsono menyampaikan" terima kas*sih kepada PLN Nusantara Power UP Bukit Asam yang memberikan kesempatan untuk memperkenalkan produk jamur tiram Kami lebih luas lagi sehingga dapat meningkatkan branding UMKM.Harapan kami semoga UMKM makin aktif dan memberikan efek yang positif untuk masyarakat"Ucap Sumarsono
Selain Jamur Tiram PLN Nusantara Power UP Bukit Asam juga memperkenalkan prodak FABA yaitu Paving Block dari pabrik pembuatan Faba, batako dan bantuan - bantuan yang telah dilakukan dalam program PLN Peduli seperti pembuatan jalan dengan Faba, halaman kantor dan sekolah dengan paving block, serta bedah rumah dengan bahan dasar Faba.
Dengan keikutsertaannya PLN Nusantara Power UP Bukit Asam dalam Hari UMKM Nasional 2024 semoga dapat memberi pengetahuan tentang manfaat dari FABA dan memperkenalkan UMKM Binan PLN Peduli Jamur Tiram Sumber Ureb.
Reporter: tim
Redaktur:Isfa.R
Komentar
Posting Komentar
TERIMAKASIH MASUKANNYA, KAMI AKAN MEMPELAJARI DALAM POSTINGAN BERIKUTNYA